Personel Polsek Sukadana Polres Ciamis Polda Jawa Barat melaksanakan kerja bakti bersama warga memperbaiki atap rumah yang tertinpa pohon.
Ciamis – Personel Polsek Sukadana Polres Ciamis Polda Jawa Barat melaksanakan kerja bakti bersama warga memperbaiki atap rumah yang tertinpa pohon. Perbaikan ini dilakukan secara bergotong royong agar dapat semakin ringan cepat selesai.
Rumah yang diperbaiki merupakan milik Agusdiawan warga di Rt. 006 Rw. 006, Desa Margajaya, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Rabu (14/12/2022). Gotong royong dilaksanakan oleh Anggota Bhabinkamtibmas Desa Margajaya Aiptu Yadi Kusmayadi bersama Babinsa Desa Margajaya Serka Srimulyono dan masyarakat.
Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., melalui Kapolsek Sukadana Polres Ciamis Polda Jabar Ipda Asep Setiawan mengatakan, keterlibatan anggota Polri bagian dari impelementasi tupoksi sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat. Selain itu juga sebagai kepedulian Polri terhadap masyarakat disekitar tempat bertugas.
“Polri hadir harus memberikan manfaat dan solusi untuk masyarakat. Itu sesuai dengan perintah Pimpinan agar Polri kedepan semakin dicintai rakyat,” kata Ipda Asep Setiawan.
Selain itu, kata Ipda Asep Setiawan, mengatakan kegiatan ini sebagai upaya Polri menanamkan kembali budaya gotong royong di masyarakat yang mulai tergerus jaman. “Semoga kegiatan gotong royong ini dapat terus terpelihara dan kepada warga yang tertimpa musibah bisa segera pulih karena bangunan rumah yang sudah rapi kembali,” katanya.
Barkah
HUMAS POLRES CIAMIS