Kapolsek Cimaragas bersama unsur Forkopimcam melaksanakan pendistribusian program pemberian makanan kepada masyarakat yang membutuhkan

Ciamis – Kapolsek Cimaragas AKP Ono Supriatno, S.Ag., SH., M.H., bersama unsur Forkopimcam melaksanakan pendistribusian program pemberian makanan kepada masyarakat yang membutuhkan. Pendistribusian ini dilaksanakan di wilayah Duaun Gandapura, Desa Janggala, Kecamatan Cidolog, Kabupaten Ciamis, Rabu (02/11/2022).
Program ini menyasar kepada para lansia. Total ada 96 orang lansia menjadi sasaran pendistribusian program pemberian makanan.
Kapolsek Cimaragas AKP Ono Supriatno mengatakan, bantuan ini diberikan kepada masyarakat yang membutuhkan. Program ini bertujuan untuk membantu masyarakat ditengah situasi pemulihan ekonomi nasional.
“Semoga bantuan ini bermanfaat bagi para penerima bantuan,” kata AKP Ono Supriatno.
Kapolsek Cimaragas menuturkan, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi dan sinergi antara Polri, TNI, Pemerintah dan tentunya masyarakat. “Semoga ini silaturahmi yang sudah terjalin baik dapat terus ditingkatkan. Tidak hanya silaturahmi tetapi kedepan sinergitas terus meningkat dalam upaya bersama menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif,” katanya.
Barkah
HUMAS POLRES CIAMIS