Polres Ciamis Polda Jabar kedatangan tim supervisi Bidang Keuangan

5
(1)

Ciamis – Polres Ciamis Polda Jabar kedatangan tim supervisi Bidang Keuangan Polda Jabar dalam rangka peningkatan kemampuan personel dibidang pengelolaan keuangan. Kegiatan tersebut digelar di Aula Pesat Gatra Mapolres Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Kamis (29/9/2022).

Supervisi ini diikuti oleh seluruh personel Polres Ciamis bagian keuangan. Mulai dari tingkat Bagian, Satuan Fungsi, Seksi, dan Sium serta Polsek jajaran Polres Ciamis.

Kapolres Ciamis AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro, SH., S.I.K., M.T., melalui Kasi Keuangan Polres Ciamis Iptu Dasino mengatakan, supervisi yang dilakukan Bidang Keuangan Polda Jabar di Mapolres Ciamis bagian dari upaya peningkatan kemampuan personel dalam pengelolaan dan pertanggungjawaban keuangan.

“Kami minta kepada semua personel untuk maksimalkan kedatangan tim supervisi. Sehingga pengelolaan pertanggungjawaban keuangan di jajaran Polres Ciamis kedepan lebih baik,” katanya.

Selama kegiatan, setiap personel perwakilan Bagian, Satuan Fungsi hingga Polsek jajaran berjalan lancar dan tertib.

Barkah

HUMAS POLRES CIAMIS

How useful was this post?

Click on a star to rate it!

Average rating 5 / 5. Vote count: 1

No votes so far! Be the first to rate this post.

0Shares
Total Page Visits: 88 - Today Page Visits: 2

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *